Starvision Rilis Teaser Poster Film Komang, Berawal dari Lagu Viral
20 November 2024 |
21:43 WIB
Starvision Plus merilis teaser poster film berjudul Komang. Diangkat dari lagu ciptaan Raim Laode dengan judul yang sama, film ini merupakan kisah nyata dirinya dan sang istri saat sebelum menikah. Adapun Komang diambil dari nama panggilan sang istri saat kecil yakni Ade Widiandari.
Raim Laode, pria berusia 30 tahun ini pertama kali dikenal publik setelah mengikuti ajang Stand Up Comedy Academy musim kedua (SUCA 2) yang disiarkan oleh salah satu stasiun TV swasta.
Namanya semakin terkenal karena single ke enam dengan judul lagu "Komang" menjadi viral pada 2023. Banyaknya pengguna TikTok yang menjadikan lagu ini sebagai latar musik dalam video semakin mendorong popularitasnya.
Baca juga: 5 Fakta Raim Laode, Pencipta Lagu Komang yang Viral di TikTok
Lirik lagu "Komang" menyampaikan perasaan cinta yang mendalam dan kerinduan yang tulus. Dalam interpretasinya, istilah Komang mewakili berbagai makna, seperti seseorang yang dicintai atau sebuah tempat yang istimewa.
Dengan lebih dari 390 juta streaming di Spotify, "Komang" tak hanya populer di kalangan pendengar, tetapi juga membawa Raim meraih berbagai penghargaan. Dalam ajang Anugerah Musik Indonesia (AMI) 2023, dia memenangkan kategori Artis Solo Pria Pop Terbaik dan Pencipta Lagu Pop Terbaik.
Raim tidak berhenti pada kariernya sebagai komika dan penyanyi, tetapi juga merambah dunia perfilman nasional dengan debutnya dalam film Cek Toko Sebelah (2016) yang disutradarai oleh Ernest Prakasa. Dia kemudian tampil di sejumlah film lain, seperti Suami Untuk Mak (2017), Flight 555 (2018), Pohon Terkenal (2019), Kukira Kau Rumah (2022), dan Ranah 3 Warna (2022).
Selain layar lebar, Raim juga bermain dalam sinetron seperti Nongkrong di Warung Kopi (2016), Di Sebelah Ada Surga (2018), dan Kejebak Kawin (2021), serta beberapa web series, termasuk Gini-gini Aja? (2018) dan I Love You Silly (2021).
Adapun film Komang akan disutradarai oleh Naya Anindita. Dia merupakan penulis skenario, dan produser Indonesia yang dikenal lewat karya seperti Sundul Gan: The Story of Kaskus dan Eggnoid: Cinta & Portal Waktu.
Selain itu juga menyutradarai Imperfect the Series, memiliki gaya penyutradaraan ringan namun bermakna yang sering mengeksplorasi isu sosial dan dinamika kehidupan.
Aurora Ribero dipilih untuk memerankan karakter utama yakni Komang. Selain itu proyek ini juga melibatkan sejumlah aktor dan aktris ternama, seperti Kiesha Alvaro, Cut Mini, Arie Kriting, Mathias Muchus, Ayu Laksmi, Neneng Wulandari, Anggika Bolsterli, Pevita Pearce, serta Afgan.
Rencananya film Komang akan tayang di bioskop pada 2025.
Baca juga: 5 Lagu Romantis Untuk Hari Valentine. Kasih Putih hingga Komang
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Raim Laode, pria berusia 30 tahun ini pertama kali dikenal publik setelah mengikuti ajang Stand Up Comedy Academy musim kedua (SUCA 2) yang disiarkan oleh salah satu stasiun TV swasta.
Namanya semakin terkenal karena single ke enam dengan judul lagu "Komang" menjadi viral pada 2023. Banyaknya pengguna TikTok yang menjadikan lagu ini sebagai latar musik dalam video semakin mendorong popularitasnya.
Baca juga: 5 Fakta Raim Laode, Pencipta Lagu Komang yang Viral di TikTok
Lirik lagu "Komang" menyampaikan perasaan cinta yang mendalam dan kerinduan yang tulus. Dalam interpretasinya, istilah Komang mewakili berbagai makna, seperti seseorang yang dicintai atau sebuah tempat yang istimewa.
Dengan lebih dari 390 juta streaming di Spotify, "Komang" tak hanya populer di kalangan pendengar, tetapi juga membawa Raim meraih berbagai penghargaan. Dalam ajang Anugerah Musik Indonesia (AMI) 2023, dia memenangkan kategori Artis Solo Pria Pop Terbaik dan Pencipta Lagu Pop Terbaik.
Raim tidak berhenti pada kariernya sebagai komika dan penyanyi, tetapi juga merambah dunia perfilman nasional dengan debutnya dalam film Cek Toko Sebelah (2016) yang disutradarai oleh Ernest Prakasa. Dia kemudian tampil di sejumlah film lain, seperti Suami Untuk Mak (2017), Flight 555 (2018), Pohon Terkenal (2019), Kukira Kau Rumah (2022), dan Ranah 3 Warna (2022).
Selain layar lebar, Raim juga bermain dalam sinetron seperti Nongkrong di Warung Kopi (2016), Di Sebelah Ada Surga (2018), dan Kejebak Kawin (2021), serta beberapa web series, termasuk Gini-gini Aja? (2018) dan I Love You Silly (2021).
Adapun film Komang akan disutradarai oleh Naya Anindita. Dia merupakan penulis skenario, dan produser Indonesia yang dikenal lewat karya seperti Sundul Gan: The Story of Kaskus dan Eggnoid: Cinta & Portal Waktu.
Selain itu juga menyutradarai Imperfect the Series, memiliki gaya penyutradaraan ringan namun bermakna yang sering mengeksplorasi isu sosial dan dinamika kehidupan.
Aurora Ribero dipilih untuk memerankan karakter utama yakni Komang. Selain itu proyek ini juga melibatkan sejumlah aktor dan aktris ternama, seperti Kiesha Alvaro, Cut Mini, Arie Kriting, Mathias Muchus, Ayu Laksmi, Neneng Wulandari, Anggika Bolsterli, Pevita Pearce, serta Afgan.
Rencananya film Komang akan tayang di bioskop pada 2025.
Baca juga: 5 Lagu Romantis Untuk Hari Valentine. Kasih Putih hingga Komang
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.