Universitas Negeri Surabaya jadi PTN penerima peserta UTBK SNBT 2024 terbanyak. (Sumber gambar: situs resmi Unesa)

Daftar 20 PTN Penerima Peserta & KIP Kuliah UTBK SNBT 2024 Terbanyak, Unesa Nomor Satu

14 June 2024   |   16:30 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Ribuan siswa tengah bersuka cita lantaran dinyatakan lulus seleksi Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dalam Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2024, yang diumumkan pada Kamis (13/6/2024). Tahun ini, sebanyak 231.104 pendaftar dinyatakan lulus, yang terdiri dari 193.660 lulusan tahun 2024, 31.642 (2023), 5.802 (2022), dan 189 pendaftar difabel.
 
SNBT merupakan seleksi masuk perguruan tinggi yang dilakukan berdasarkan hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK), dan dapat ditambah dengan kriteria lain sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan perguruan tinggi negeri (PTN) Akademik, PTN Vokasi, atau Perguruan Tinggi Keagamaan Agama Islam Negeri (PTKIN ) yang bersangkutan. 

Baca juga: Daftar PTN Akademik, Vokasi, & PTKIN Favorit Peserta UTBK SNBT 2024
 
Dalam seleksi ini, peserta menjalani tes yang berfokus pada kemampuan penalaran dan pemecahan masalah, sehingga bukan berupa tes mata pelajaran. Materi tes UTBK SNBT 2024 meliputi tes potensi skolastik (TPS), literasi dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris, dan penalaran matematika. 
 
Data Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan (SNPMB BPPP) mencatat pada PTN Akademik, sebanyak 190.444 pendaftar dinyatakan lulus SNBT. 
 
Jumlah tersebut terdiri atas pendaftar lulus Pilihan 1 sebanyak 87.833 pendaftar, pendaftar lulus Pilihan 2 sebanyak 83.176 pendaftar, pendaftar lulus Pilihan 3 sebanyak 14.080 pendaftar, dan pendaftar lulus Pilihan 4 sebanyak 5.355 pendaftar. Adapun, sebanyak 70.992 peserta yang lulus pada PTN Akademik adalah pendaftar pelamar Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah.
 
KIP Kuliah adalah bantuan biaya pendidikan dari pemerintah bagi lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA) atau sederajat yang memiliki potensi akademik baik tetapi memiliki keterbatasan ekonomi. Bantuan ini berbeda dari beasiswa yang berfokus pada memberikan penghargaan atau dukungan dana terhadap mereka yang berprestasi.
 
Sementara itu, pada PTKIN, sebanyak 12.245 pendaftar dinyatakan lulus SNBT. Jumlah itu terdiri atas pendaftar lulus Pilihan 1 sebanyak 3.790 pendaftar, pendaftar lulus Pilihan 2 sebanyak 7.500 pendaftar, pendaftar lulus Pilihan 3 sebanyak 768 pendaftar, dan pendaftar lulus Pilihan 4 sebanyak 187 pendaftar. 
 
Adapun pada PTN Vokasi, sebanyak 28.415 pendaftar dinyatakan lulus SNBT. Jumlah tersebut terdiri atas pendaftar lulus Pilihan 1 sebanyak 5.730 pendaftar, pendaftar lulus Pilihan 2 sebanyak 4.216 pendaftar, pendaftar lulus Pilihan 3 sebanyak 11.478 pendaftar, dan pendaftar lulus Pilihan 4 sebanyak 6.991 pendaftar. Adapun, sebanyak 11.147 peserta yang lulus pada PTN Vokasi adalah pendaftar pelamar KIP Kuliah. 
 
Universitas Negeri Surabaya (Unesa) menjadi PTN Akademik penerima peserta SNBT 2024 terbanyak dengan total 7.614 peserta, diikuti Universitas Hasanuddin dengan 5.818 peserta, dan Universitas Brawijaya dengan 5.587 peserta. 
 
Selain sebagai PTN yang menerima peserta SNBT terbanyak, Universitas Negeri Surabaya juga menjadi kampus negeri penerima peserta KIP Kuliah terbanyak yakni 3.014 peserta. Disusul dengan Universitas Negeri Padang dengan 2.800 peserta dan Universitas Negeri Medan dengan 2.595 peserta.
 
Ketua Umum Tim Penanggung Jawab SNPMB Tahun 2024, Ganefri, menerangkan peserta yang lolos KIP Kuliah pada UTBK SNBT 2024 belum resmi menjadi mahasiswa penerima KIP Kuliah. Hal itu nantinya akan disesuaikan dengan kuota KIP Kuliah pada masing-masing PTN.
 
"Jadi ini artinya PTN penerima calon peserta KIP Kuliah. Jadi belum tentu dia [peserta] lolos KIP Kuliah, karena kuota yang tersedia itu juga tidak sebanyak kuota peserta yang diterima. Ini juga masalah bagi kita di PTN," jelasnya dalam konferensi pers yang ditayangkan di YouTube SNPMB BPPP.
 
Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah daftar PTN Akademik penerima peserta UTBK SNBT 2024 terbanyak berdasarkan data resmi SNPMB BPPP.

 

20 PTN Penerima Peserta UTBK SNBT 2024 Terbanyak

  1. Universitas Negeri Surabaya: 7.614 orang
  2. Universitas Hasanuddin: 5.818 orang
  3. Universitas Brawijaya: 5.587 orang
  4. Universitas Lampung: 5.278 orang
  5. Universitas Pendidikan Indonesia: 5.135 orang
  6. Universitas Negeri Padang: 4.986 orang
  7. Universitas Negeri Makassar: 4.921orang
  8. Universitas Negeri Medan: 4.882 orang
  9. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa: 4.610 orang
  10. Universitas Diponegoro: 4.429 orang
  11. Universitas Sriwijaya: 4.415 orang
  12. Universitas Jember: 4.401 orang
  13. Universitas Negeri Malang: 3.797 orang
  14. Universitas Syiah Kuala: 3.753 orang
  15. Universitas Negeri Semarang: 3.659 orang
  16. Universitas Negeri Jakarta: 3.633 orang
  17. Universitas Tanjungpura: 3.630 orang
  18. Universitas Sebelas Maret: 3.607 orang
  19. Universitas Jenderal Soedirman: 3.513 orang
  20. Universitas Tadulako: 3.401 orang


20 PTN Penerima Peserta KIP Kuliah UTBK SNBT 2024 Terbanyak

  1. Universitas Negeri Surabaya (Unesa): 3.014 orang
  2. Universitas Negeri Padang (UNP): 2.800 orang
  3. Universitas Negeri Medan (Unimed): 2.595 orang
  4. Universitas Negeri Makassar (UNM): 2.430 orang
  5. Universitas Lampung (Unila): 2.054 orang
  6. Universitas Nusa Cendana (Undana): 1.900 orang
  7. Universitas Tadulako (Untad): 1.859 orang
  8. Universitas Hasanuddin (Unhas): 1.796 orang
  9. Universitas Negeri Gorontalo (UNG): 1.777 orang
  10. Universitas Jember (Unej): 1.772 orang
  11. Universitas Pendidikan Indonesia (UPI): 1.741 orang
  12. Universitas Haluoleo (Unhalu): 1.706 orang
  13. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta): 1.553 orang
  14. Universitas Mataram (Unram): 1.530 orang
  15. Universitas Negeri Malang (UM): 1.516 orang
  16. Universitas Siliwangi (Unsil): 1.436 orang
  17. Universitas Sriwijaya (Unsri): 1.401 orang
  18. Universitas Syiah Kuala (USK): 1.384 orang
  19. Universitas Jambi (Unja): 1.371 orang
  20. Universitas Trunojoyo Madura (UTM): 1.339 orang
 
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda
 

SEBELUMNYA

Rekomendasi 5 Tempat Liburan untuk Mengisi Waktu Long Weekend Iduladha 2024

BERIKUTNYA

Menyusuri Pameran D'FESTA, Koleksi Foto dan Video 9 Grup dan 69 Idola K-Pop

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: