Ada banyak kegiatan yang bisa dilakukan untuk merayakan Kemerdekaan Indonesia (Sumber gambar: Unsplash/Mufid Majnun)

Ragam Aktivitas Seru yang Bisa Dilakukan untuk Merayakan Kemerdekaan Indonesia

16 August 2022   |   14:22 WIB
Image
Dewi Andriani Jurnalis Hypeabis.id

Tidak terasa Ibu Pertiwi akan segera merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus 2022 besok. Nah, untuk merayakan momen tujuh belasan ini banyak aktivitas seru yang bisa dilakukan untuk menggambarkan perjuangan bangsa Indonesia.

Menyemarakkan bulan kemerdekaan, Genhype juga bisa loh melakukan berbagai kegiatan seru supaya kalian enggak cuma rebahan saja saat libur 17 Agustus. Apalagi tahun ini berbeda dibandingkan 2 tahun sebelumnya yang terkesan kurang semarak karena terhalangan pandemi Covid-19.

Senior Vice President of Campaign Blibli Cindy Kalensang membagikan berbagai kegiatan seru anti rebahan yang bisa kalian lakukan untuk merayakan peringatan HUT Kemerdekaan RI, dengan menggalakkan spirit nasionalisme dan mengajak semua masyarakat menjadi pejuang lokal.
 

1. Lomba Tujuh Belasan

Siapa yang sudah kangen sama keseruan panjat pinang? Atau sorak sorai balap karung? Untuk berlaga di ‘medan juang’ lomba tujuh belasan, segera siapkan dirimu dengan outfit yang kece.

Supaya kita bisa ikut lomba 17 Agustus dengan nyaman, kamu bisa pakai baju olahraga yang menyerap keringat dan bikin kamu leluasa bergerak. Kamu pun bisa menemukan sporty outfit kekinian dari brand-brand lokal yang tengah naik daun beberapa waktu belakangan.
 

2. Berburu Kuliner Lokal

Momen tujuh belasan juga identik dengan lomba makan kerupuk khas Indonesia. Eits, selain kerupuk masih banyak kuliner lain khas Indonesia, lho. Kamu bisa jelajah kuliner nusantara di Bliresto atau cari deals terbaik dengan berbagai voucherrestoran dari Chope.

Mau buat sendiri? Sekarang tinggal buka resep via online, dan beli bahan-bahan masaknya di e-commerce untuk membeli berbagai produk groceries. Ada berbagai merek lokal seperti Sukanda Djaya dan para pelaku UMKM dari berbagai daerah yang menawarkan produk groceries.
 

3. Kunjungi Keindahan Indonesia

Kalian pasti setuju kalau Indonesia kaya dengan keindahan alam dan pariwisatanya. Nah, untuk merayakannya kalian juga bisa mengunjungi berbagai destinasi wisata yang ada di Indonesia. Mungkin selama ini kalian sudah memiliki bucket list tempat yang mungkin bisa dikunjungi saat libur 17 Agustus 2022 atau ketika cuti.
 

4. Nonton Film Bertemakan Nasionalisme

Ungkapan ‘Jangan Sekali-Sekali Meninggalkan Sejarah’ dapat diterapkan dengan menonton film-film terkait perjuangan Indonesia. Untuk menyaksikan film-film perjuangan saat libur 17 Agustusan ini, kalian bisa menontonnya dengan berlangganan layanan VoD (video on demand). Dengan melihat perjuangan para pejuang tentu bisa kembali menumbuhkan rasa nasionalisme di hati kalian.
 

5. Tunjukkan Semangat Juang Lewat Gim Online 

Bagia kalian yang suka main gim, jangan lupa ajak teman untuk mabar. Nah, kalian bisa lebih maksimal main Mobile Legends hingga Stumble Guys dengan aksesori seperti power bank dan true wireless stereo (TWS) dari brand lokal seperti Acmic yang terjangkau dan berkualitas. Kalian juga bisa mengandalkan brand gaming lokal seperti Rexus untuk upgrade setup PC jadi makin gahar.
 

6. Isi Tanggal Merah dengan Rileks Sejenak

Jatuh di tengah minggu, peringatan Hari Kemerdekaan tahun ini dapat menjadi ajang untuk merilekskan tubuh dari kesibukan harian. Cari perlengkapan kamar tidur, untuk meningkatkan kualitas istirahatmu.

Upgrade kamar tidurmu dengan koleksi kasur, bantal, hingga sprei dari brand-brand lokal seperti In The Box, Simply, hingga Kintakun. Kalian juga bisa membuat udara di kamar jadi lebih bersih untuk tidur makin nyenyak dengan air purifier dari Leka. Dengan istirahat yang berkualitas, produktivitasmu juga bisa meningkat, lho.
 

7. Ekspresikan Diri dengan Konten OOTD Lokal

Momen 17 Agustus jangan cuma mager, kamu bisa bikin konten outfit of the day (OOTD) bertema perayaan kemerdekaan dengan koleksi fesyen item trendy dari berbagai brand lokal seperti Erigo, Roughneck, Nine Twelve, Klamby, dan Aerostreet. Dengan begitu mix and match kalian bisa jadi makin maksimal from top to toe.
 

8. Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat, dengan Merdeka Finansial

Tanggalan merah di hari kemerdekaan juga bisa dimanfaatkan untuk melakukan personal financial check-up. Saat ini produk bertujuan untuk investasi seperti logam mulia dan perhiasan makin mudah didapatkan. Beli emas digital hingga bayar tagihan listrik dan air atau PBB tepat waktu semakin mudah dilakukan via e-commerce

Bagiaman Genhype, sudah siap merayakan 17 Agustusan dengan mendukung produk lokal supaya Indonesia bisa Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat? Salam merdeka! 

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor : Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Kiat Menciptakan Ruang Nyaman ala Kamar Hotel  

BERIKUTNYA

Presiden Jokowi Kukuhkan 68 Anggota Paskibraka Nasional 2022, Ini Daftar Lengkapnya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: