Wrangler Gelar Wrangler Music Warehouse 2022
30 March 2022 |
06:58 WIB
Bertepatan dengan 75 tahun usianya, Wrangler meluncurkan program Wrangler Music Warehouse. Akan ada lebih dari 40 band indie dengan berbagai genre, sebagai bentuk apresiasi bagi para musisi Indonesia yang terdampak dari pandemi. Program ini dapat disaksikan oleh para pencinta musik melalui platform digital YouTube dan Instagram.
Marketing Communications General Manager PT. Delamibrands (Wrangler Indonesia), Johannes L. Paat mengatakan, pada tahun ini perusahaan menyatukan unsur-unsur budaya, musik, dan mode yang telah lama menjadi bagian dari semangat perusahaan. "Kami akhirnya memutuskan untuk mengusung lebih dari 40 band indie dengan berbagai genre," katanya.
Dia menuturkan program Wrangler Music Warehouse ini juga merupakan bentuk apresiasi bagi para musisi Indonesia yang terdampak dengan pandemi Covid-19. Wrangler, lanjutnya, siap menjadi langkah awal yang dapat membangun kembali motivasi dan kreativitas yang dapat dinikmati oleh pecinta musik dan para fans.
Sementara itu, Brand Manager Wrangler Indonesia, Liga Meirani mengatakan, tahun ini merupakan perayaan ke 75 tahun Wrangler dan brand ini telah menjadi merek denim dengan karakter yang selalu percaya diri, bebas mengejar petualangan baru yang segar dengan energi dan optimisme.
Dalam rilis yang diterima oleh Hypeabis.id, brand ini mengklaim telah menjadi pilihan jeans dan baju bagi orang yang berkarakter berani mengambil risiko seperti pengendara motor, musisi rock, dan perwira lainnya yang selalu setia pada akar pelopor nya dan mengambil inspirasi untuk hidup lebih berani dan tidak takut untuk melakukan aturan mereka sendiri.
Untuk diketahui, perusahaan menciptakan denim untuk pertama kali pada 1947. Jeans, jaket, kaos, t-shirt, dan kemeja perusahaan memiliki inovasi dan gaya khas Amerika Serikat yang sangat kental. Pakaian-pakaian pekerja, klaimnya, enak digunakan untuk siapa pun dan aktivitas apa pun - termasuk musisi yang terus berkarya dan selalu memberikan performa terbaik.
Editor: Gita Carla
Marketing Communications General Manager PT. Delamibrands (Wrangler Indonesia), Johannes L. Paat mengatakan, pada tahun ini perusahaan menyatukan unsur-unsur budaya, musik, dan mode yang telah lama menjadi bagian dari semangat perusahaan. "Kami akhirnya memutuskan untuk mengusung lebih dari 40 band indie dengan berbagai genre," katanya.
Dia menuturkan program Wrangler Music Warehouse ini juga merupakan bentuk apresiasi bagi para musisi Indonesia yang terdampak dengan pandemi Covid-19. Wrangler, lanjutnya, siap menjadi langkah awal yang dapat membangun kembali motivasi dan kreativitas yang dapat dinikmati oleh pecinta musik dan para fans.
Sementara itu, Brand Manager Wrangler Indonesia, Liga Meirani mengatakan, tahun ini merupakan perayaan ke 75 tahun Wrangler dan brand ini telah menjadi merek denim dengan karakter yang selalu percaya diri, bebas mengejar petualangan baru yang segar dengan energi dan optimisme.
Dalam rilis yang diterima oleh Hypeabis.id, brand ini mengklaim telah menjadi pilihan jeans dan baju bagi orang yang berkarakter berani mengambil risiko seperti pengendara motor, musisi rock, dan perwira lainnya yang selalu setia pada akar pelopor nya dan mengambil inspirasi untuk hidup lebih berani dan tidak takut untuk melakukan aturan mereka sendiri.
Untuk diketahui, perusahaan menciptakan denim untuk pertama kali pada 1947. Jeans, jaket, kaos, t-shirt, dan kemeja perusahaan memiliki inovasi dan gaya khas Amerika Serikat yang sangat kental. Pakaian-pakaian pekerja, klaimnya, enak digunakan untuk siapa pun dan aktivitas apa pun - termasuk musisi yang terus berkarya dan selalu memberikan performa terbaik.
Editor: Gita Carla
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.