Over the moon: Belajar Menerima Takdir

23 March 2022   |   07:28 WIB

Like

Film Over the moon rilis pada tanggal 17 oktober pada tahun 2020 yang berdurasi selama 100 menit penayangan dan tayang pada beberapa applikasi khususnya applikasi Netflix, Film ini disutradarai oleh Glen keane yang juga terkenal karena ia sang Animator karakter disney.

Film ini diangkat dari kisah mitologi yang ada di Negara Tirai bambu yaitu Tiongkok, kisah sang Dewi bulan atau Chang'e, saya juga cukup tertarik dengan film yang berbau dan berkaitan dengan kisah- kisah mitologi.

awal dari kisah ini adalah, ada seorang gadis bernama feifei yang selalu diceritakan dongeng oleh mama dan baba(ayahnya) tentang chang'e si dewi bulan sejak ia masih kecil , semakin feifei bertambah dewasa iapun semakin yakin bahwa chang'e bukan sekedar kisah saja,melainkan nyata. tetapi orang- orang disekeliling feifei banyak yang tidak percaya jika chang'e itu nyata dan menganggap kisah itu hanya kisah dongeng khayalan saja.

suatu hari terjadi kabar duka didalam hidup feifei,feifei terjebak dalam lingkaran kesedihan nya dan tidak bisa mengikhlaskan keadaan karena Mamanya meninggalkan ia dan baba untuk selamanya. sulit untuk bisa menerima keadaan bai Feifei,beberapa tahun kemudian sang baba menemukan sosok perempuan untuk menjadikan pasangan hidup barunya terlebih lagi perempuan itu juga memiliki seorang anak laki- laki berusia 8 tahun yang juga sebentar lagi akan menjadi adik angkat Feifei, mendengar itu , feifei yang masih sering tenggelam dalam ketidakikhlasan dan ketidakrelaan nya pun semakin tenggelam dalam kesedihan serta kemarahan terhadap sang baba dan takdir yang menimpanya.

Tepat dimalam festival mooncake keluarga besar Feifei berkumpul untuk merayakan festival tersebut bersama, tetapi dimalam itupun feifei kembali terbawa dalam emosinya karena baba tidak percaya akan adanya sang dewi bulan tersebut,padahal dahulu ketika sang mama masih hidup baba percaya akan adanya chang'e sang dewi bulan.

Dengan niat yang sangat besar Feifei pun membuat roket dan merancangnya sendiri dan berangkat ke bulan bersama kelinci kesayangannya yang bernama bungee yang diberi oleh sang mama dulu, ia ingin membuktikan kepada semua orang terutama baba bahwa chang'e itu nyata dan bukanlah hanya kisah dongeng khayalan saja.

 

Sumber gambar : daily china

Sumber gambar : daily china

 

Dibagian akhir scene dalam film ini banyak sekali yang saya dapat untuk pelajari, seperti bagaimana caranya merelakan keadaan apa yang telah terjadi, Film ini juga mengajari bahwa bagaima merelakan dan mengikhlaskan orang yang kita sayang,pentingnya berdamai dengan keadaan untuk kehidupan yang semakin maju dan terus kedepan karena semakin kita tenggelam dalam ketidakrelaan dengan keadaan ini semakin sulit kita untuk melangkah lebih besar untuk kedepannya dan semakin sulit juga untuk merasakan kebahagiaan karena rasa tidak ikhlas yang terus menghantui terus menerus yang akan membuat kita akhirnya jatuh overthinking dan terus menerus menyalahkan takdir, belajar menilai dan percaya dengan orang, tidak terlalu cepat dalam menilai baik dan buruk nya orang tersebut terlebih dulu,dan memotivasi kita agar berani melangkah untuk mencoba mengikhlaskan takdir yang telah terjadi kepada kita. 

Kesimpulan yang bisa saya dapat difilm yang sangat penuh dengan makna ini adalah, Pentingnya saling menyayangi,percaya, memberi support dan saling peduli satu sama lain didalam anggota keluarga, banyaknya kutipan dan scene yang memotivasi diri agar mencoba lebih baik lagi , contohnya seperti scene Feifei yang terus berusaha dan selalu belajar dari pengalaman sebelumnya, dan berani untuk mencoba belajar menerima keadaan yang sekarang dan move on dari hal yang sudah terjadi terlebih dahulu

Berikut kutipan- kutipan dari film tersebut :

"Masing- Masing memegang pesan dari bulan diatas. Hargai hidup dan semua yang kamu cintai' - Mama Feifei

"Bisakah kamu melihat apa yang tidak bisa dilihat oleh orang lain?" - Feifei

"Setelah kamu kehilangan orang yang paling kamu cintai..."Itu akan mengubah kamu" - Feifei dan Gobi

"Setiap momen yang kita miliki adalah kesempatan untuk sesuatu yang baru" - Gobi

"Rasa sakitnya luar biasa, ketika orang yang kita cintai meninggalkan kita untuk selamanya" - Chang'e