Bibir lembab merah muda natural (dok. MS Glow)

Begini Cara Kembalikan Warna Pink Alami Bibir

23 September 2021   |   09:51 WIB
Image
Dewi Andriani Jurnalis Hypeabis.id

Bibir lembab berwarna merah muda natural tentu menjadi idaman setiap wanita. Lalu, apa sih yang bisa membuat bibir lebih merah natural seharian tanpa harus memulasnya berulang kali? Tentu banyak tips alami merawat dan menjaga warna merah bibir mulai dari scrub, banyak minum air putih, mengoleskan jeruk nipis pada bibir dan banyak lainnya. 

Maharani Kemala, Founder MS Cosmetic mengatakan, untuk mendapatkan warna bibir yang merah natural, maka kalian harus dapat menerapkan pola hidup sehat seperti memperbanyak konsumsi air putih, buah dan sayur yang kaya akan nutrisi,  serta mengurangi konsumsi minuman berkafein dan beralkohol.

Bibir sendiri memiliki lapisan ‘kulit’ yang sangat tipis dan transparan, lapisan ini disebut stratum korneum. Di bawahnya, ada lapisan permukaan pembuluh darah yang memberi warna kemerahan pada bibir. Bedanya dengan kulit wajah, kulit bibir tidak memiliki kelenjar minyak makanya lapisan bibir lebih mudah kering dan retak.

Kurangnya kelembapan menjadi penyebab paling umum dari bibir kering dan pecah-pecah, baik dari segi cuaca maupun kurangnya perawatan diri. Untuk memudahkan keseharian kalian yang aktif di luar rumah dan tetap ingin tampil cantik hanya dengan satu kali pulasan bibir, bisa menggunakan lip serum. Tidak hanya menjaga warna bibir tetapi juga merawat dan menjaga kelembabannya  

MS Cosmetic telah mengembangkan super shine lip serum yang diklaim memiliki kandungan utama theobobroma cacao dan persea gratissima oil (Avocado) yang kaya akan lactic acid dan ferulic acid merupakan AHA yang bekerja sebagai eksfoliasi pada bibir sehingga memberikan efek cerah alami. 

Selain itu, lactic acid(asam lactic) dan ferulic acid (asam ferulic) merupakan antioksidan alami yang baik untuk mencegah kerusakan sel akibat radikal bebas  baik darri UBV maupun UVB. Super shine lip serum diklaim dapat mengembalikan warna pink alami bibir, melembabkan bibir kering hingga bibir pecah-pecah agar tampak sehat dan ternutrisi,” ujarnya.

Formula lip plumping itu juga diklaim membuat bibir terasa lebih bervolume dari vitamin A, Vitamin E dan Vitamin C yang menutrisi.  Kandungan menthol yang terdapat di super shine lip serum, paparnya, berfungsi untuk memperlancar peredaran darah sehingga membuat bibir lebih sehat karena aliran oksigen yang merata dan juga membuat bibir lebih plumping.



Editor: Roni Yunianto
 

SEBELUMNYA

Ini Khasiat Jus Wortel yang Bikin Rambut Tebal & Sehat

BERIKUTNYA

Megan The Stallion Pose Bareng BTS, Kolabs Lagi?

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: