GURAT LUKISAN DI LANGIT LHOKNGA

27 June 2024   |   00:14 WIB

Sore itu, langit yang menutupi sebagian wilayah Aceh memamerkan pesona keindahan yang memukau. Menggugah decak kagum setiap pasang mata yang berdiri di atas tanah bumi Serambi Mekah.
<div>Begitu juga pemandangan yang terlihat di kawasan Pantai Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar, Aceh. Tepatnya dari arah&nbsp;Maha Corner, sebuah kafe yang didirikan di&nbsp;salah satu sudut di garis pantai.&nbsp;<br />
<br />
&nbsp;</div>
Sore itu, langit yang menutupi sebagian wilayah Aceh memamerkan pesona keindahan yang memukau. Menggugah decak kagum setiap pasang mata yang berdiri di atas tanah bumi Serambi Mekah.
Begitu juga pemandangan yang terlihat di kawasan Pantai Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar, Aceh. Tepatnya dari arah Maha Corner, sebuah kafe yang didirikan di salah satu sudut di garis pantai. 

 
Sesaat sebelum mentari tenggelam beberapa perahu nelayan yang kembali dari melaut melintas di atas gulungan ombak. Mereka mengarahkan perahunya menuju daratan untuk pulang.&nbsp;Entah berapa banyak ikan hasil tangkapan hari ini. Jika hasilnya sedikit, masih ada hari esok untuk kembali berlayar.
Sesaat sebelum mentari tenggelam beberapa perahu nelayan yang kembali dari melaut melintas di atas gulungan ombak. Mereka mengarahkan perahunya menuju daratan untuk pulang. Entah berapa banyak ikan hasil tangkapan hari ini. Jika hasilnya sedikit, masih ada hari esok untuk kembali berlayar.
Wisatawan terlihat menikmati suasana senja sembari duduk di bibir pantai. Beberapa bercengkrama sambil menyantap hidangan, sebagian lagi bermain di atas pasir, sedangkan yang lainnya sibuk melakukan swafoto maupun mengabadikan momen yang mereka anggap menarik.
<div>Meski terasa singkat, para pengunjung terlihat puas dan merasa beruntung dapat menikmati suguhan senja nan indah.&nbsp;<br />
<br />
Editor : Yayus Yuswoprihanto</div>
Wisatawan terlihat menikmati suasana senja sembari duduk di bibir pantai. Beberapa bercengkrama sambil menyantap hidangan, sebagian lagi bermain di atas pasir, sedangkan yang lainnya sibuk melakukan swafoto maupun mengabadikan momen yang mereka anggap menarik.
Meski terasa singkat, para pengunjung terlihat puas dan merasa beruntung dapat menikmati suguhan senja nan indah. 

Editor : Yayus Yuswoprihanto