Melihat Kota Tua Padang Pemikat Rindu
14 March 2024 |
17:01 WIB
Suasana di Kota Tua Padang, Sumatra Barat, tidak hanya bicara soal nuansa di zaman dahulu yang masih bisa disaksikan di era sekarang. Tapi Kota Tua Padang memiliki peranan yang besar terhadap perekonomian Ranah Minang ketika itu.
Di Kota Tua ini, dulunya merupakan pusat perekonomian di Kota Padang. Bangunan-bangunan yang berada di sepanjang Sungai Batang Arau sampai ke Muaro Padang merupakan warisan zaman kolonial Belanda, karena kala itu Belanda berambisi untuk menguasai perdagangan di Padang. Kini, bangunan-bangunan tua itu masih berdiri dengan nuansa yang masih kental dengan sejarahnya, karena masih terjaga keasliannya.
Seiring berjalannya waktu, beberapa bangunan kuno di kawasan yang dihuni oleh warga China dan India itu telah berubah menjadi kafe dan tempat nongkrong anak muda meski ada juga sejumlah bangunan yang tetap dibiarkan kosong.
Kuliner khas China dan India juga mudah dijumpai di kawasan itu karena banyak dihuni oleh warga China dan India. Tak hanya kuliner, tempat ibadah juga berdiri di tempat tersebut seperti kelenteng See Hien Kiong yang menjadi daya tarik tersendiri untuk berswafoto.
Bagi yang rindu ke Padang, jangan hanya sekedar lewat dan memandang Kota Tua Padang dari kendaraan saja. Cobalah untuk berhenti dan berjalan kaki sejenak, niscaya akan menemukan rindu yang memikat untuk datang kembali berwisata ke Padang.
Editor : Yayus Yuswoprihanto
Editor : Yayus Yuswoprihanto
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.