Pawai Budaya Baju Milik
03 September 2023 |
20:28 WIB
1
Like
Like
Like
Baju milik merupakan pakaian khas perempuan di Nagari Padang Magek, Sumatera Barat. Baju ini biasanya digunakan pada kegiatan-kegiatan adat. Sesuai dengan namanya, baju milik wajib dimiliki oleh perempuan di Nagari Padang Magek atau setidaknya satu rumah harus punya satu baju milik. Bagi masyarakat di Nagari Padang Magek baju milik bukan hanya berfungsi untuk menutup aurat, melainkan di dalamnya terdapat makna sosial budaya yang sudah di wariskan dari generasi ke generasi. Baju berwarna hitam bermakna adat nan indak lapuak dek hujan indak lakang dek paneh, artinya yaitu adat akan terus hidup dan akan terus berproses dalam menghadapi berbagai perubahan. Sulaman emas dan perak melambangkan kemakmuran . Penutup kepala yang digunakan berupa mukena dan sarung memiliki kaitan erat dengan waktu sholat, dimana tidak ada alasan untuk meninggalkan sholat. Kemudian selendang dengan untaian sebanyak 17 melambangkan jumlah rakaat sholat secara keseluruhan. Selain itu baju milik selalu dilengkapi dengan kambuik, kambuik merupakan keranjang tradisional yang mana berfungsi sebagai wadah untuk membawa makanan ketika acara adat. Selain bernilai sosial yang tinggi kambuik dengan 4 warna dikaitkan dengan adat. Kemudian tirai di bagian kanan dan kiri kambuik berjumlah masing-masing 5 melambangkan rukun islam yang 5 dan sholat 5 waktu.
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.