KAMPOENG REKLAMASI AIR JANGKANG
05 October 2022 |
15:38 WIB
Kampoeng Reklamasi Air Jangkang merupakan salah satu proyek rehabilitasi lingkungan PT Timah Tbk. (TINS). Proyek ini dimulai pada 2013 dengan diawali ujicoba penanaman tanaman kemiri sunan sebagai tanaman bioenergi seluas 6 hektare.
Lalu pada 2014 diujicoba penggunaan mikoriza yakni sejenis fungi atau jamur yang dapat bersimbiosis dengan akar tanaman/pohon sehingga tanaman lebih optimal menyerap hara dalam tanah. Ujicoba ini dilakukan pada tanaman sengon dan karet seluas 14 hektare.
Berlokasi di Kabupaten Bangka, Kepulauan Bangka Belitung, Kampoeng Reklamasi Air Jangkang membuat citra Bangka tidak lagi hanya sebagai lokasi pertambangan.
Wisatawan dapat menikmati aneka wahana yang ada dilokasi. Mulai dari areal perkebunan , perikanan,peternakan, atau hanya untuk sekedar bersantai dipondok-pondok kayu.
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.