iPhone 13 Dirilis, Genhype Tertarik yang Mana?

20 April 2024   |   14:30 WIB

Apple akhirnya merilis iPhone 13 Series, yang terdiri dari: iPhone 13, iPhone 13 Mini, iPhone 13 Pro, dan iPhone 13 Pro Max. 

(Baca juga: Akhirnya, Apple Rilis Empat Smartphone iPhone 13 Series)

Beberapa perbaikan pada generasi terbaru ini mencakup masa pakai baterai yang lebih baik, perombakan sektor kamera beberapa varian, mode perekaman video, dan notch yang lebih kecil. Semua perangkat anyar ini ditenagai oleh prosesor A15 Bionic baru dan menggunakan sistem operasi iOS 15.

(Baca juga: iPhone 13 Gagal Rebut Hati Pengguna Android, Ini Penyebabnya)

Adapun salah satu perbedaan keempat varian tersebut terletak pada inti GPU yang digunakan. iPhone 13 dan iPhone 13 mini mengusung A15 Bionic dengan GPU empat inti sementara iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max menggunakan GPU terintegrasi lima inti.

Untuk harganya, iPhone 13 Mini dijual mulai dari US$699, iPhone 13 mulai dari US$799, iPhone 13 Pro dibanderol mulai dari US$999, dan iPhone 13 Pro Max dilego dengan harga mulai dari US$1.099.